Text
Faktor-Faktor yang berhubungan dengan self care management pada pasien hipetensi di puskesmas kabawetan tahun 2018
XML
v
ABSTRAK
Rahmad Satrio Putra. 2018. Faktor – Faktor Yang Berhubungan Dengan Self
Care Management Pada Pasien Hipertensi Di Pukesmas Kabawetan Tahun
2018. Skripsi. Bengkulu: Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Tri Mandiri Sakti
Bengkulu. Pembimbing I Dr. H. Buyung Keraman, M. Kes dan Pembimbing
II Ns. Fernalia, S. Kep, M.Kep
Penelitian ini bertujuan untuk mempelajari faktor – Faktor Yang
Berhubungan Dengan Self Care Management Pada Pasien Hipertensi Di
Pukesmas Kabawetan Tahun 2018.
Metode penelitian kuantatif dengan desain survey analitik yang
menggunakan rancangan penelitian cross sectional. Populasi dalam penelitian ini
adalah seluruh pasien hipertensi di wilayah kerja Puskesmas Kabawetan yang
berjumlah 198 responden. Pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan
teknik accidental sampling sebanyak 42 orang. Penelitian ini menggunakan data
primer yang diperoleh dari wawancara dan penyebaran kuesioner. Analisis data
dilakukan secara univariat, bivariat dengan Uji Chi-Square.
Hasil penelitian didapatkan: (1) dari 42 orang pasien hipertensi terdapat
18 orang (42,9%) dengan self care management kurang baik dan 24 orang
(57,1%) dengan self care management baik; (2) dari 42 orang pasien hipertensi
terdapat 14 orang (33,3%) dengan pengetahuan kurang, 13 orang (31,0%) dengan
pengetahuan cukup dan 35 orang (35,7%) dengan pengetahuan baik; (3) dari 42
orang pasien hipertensi terdapat 20 orang (7,6%) dengan nilai individu yang
kurang baik dan 22 orang (52,4%) dengan nilai individu yang baik; (4) dari 42
orang pasien hipertensi terdapat 17 orang (40,5%) dengan efikasi diri yang kurang
baik dan 25 orang (59,5%) dengan efikasi diri yang baik; (5) ada hubungan yang
signifikan antara pengetahuan dengan self care management pasien hipertensi di
Pukesmas Kabawetan; (6) ada hubungan yang signifikan antara nilai individu
dengan self care management pasien hipertensi di Pukesmas Kabawetan; (7) ada
hubungan yang signifikan antara efikasi diri dengan self care management pasien
hipertensi di Pukesmas Kabawetan
Kata Kunci :Efikasi diri, Pengetahuan, nilai, Self Care Managemen
Detail Information
Item Type |
Essay
|
---|---|
Penulis |
Rahmad satrio putra - Personal Name
|
Student ID |
1626010099.P
|
Dosen Pembimbing |
Ns. Neni triana, S,Kep. M.Kep - - Dosen Pembimbing 1
Ns. Dian dwiana maydinar, S,Kep. M.KEP - - Dosen Pembimbing 2 |
Penguji | |
Kode Prodi PDDIKTI |
14201
|
Edisi | |
Departement |
STiKes Tri Mandiri Sakti Bengkulu
|
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | STiKes Tri Mandiri Sakti Bengkulu : ., 2018 |
Edisi | |
Subyek | |
No Panggil | |
Copyright | |
Doi |