Text
Pengaruh Terapi Rebusan Air Daun Salam Terhadap Tekanan Darah Pada Lansia Di Wilayah Kerja Puskkesmas Pasar Ikan Kota Bengkulu Tahun 2019
XML
ABSTRAK
Yuni Triya. 2019. Pengaruh Terapi Rebusan Air Daun Salam Terhadap
Tekanan Darah Pada Lansia di Wilayah Kerja Puskesmas Pasar ikan Kota
Bengkulu Tahun 2019. Pembimbing I Dr. H. Buyung Keraman, M.Kes dan
Pembimbing II Ns. Hanifah, S.Kep, M.Kep.
Penelitian ini bertujuan untuk mempelajari pengaruh terapi rebusan air daun
salam terhadap tekanan darah pada lansia di Wilayah Kerja Puskesmas Pasar Ikan
Kota Bengkulu tahun 2019.
Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kuantitatif Pra Experiment
dengan rancangan penelitian One Groups Pretest-Posttest Design. Populasi dalam
penelitian ini adalah seluruh lansia yang mengalami hipertensi dan berobat di
Puskesmas Pasar Ikan Kota Bengkulu bulan Januari-Maret 2019 yang berjumlah
sebanyak 112 lansia dengan jumlah lansia perempuan sebanyak 58 orang dan laki-
laki sebanyak 54 orang. Teknik pengambilan sampel pada penelitian ini
menggunakan Proportional Random Sampling diperoleh sampel sebesar 53 orang
lansia. Pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan dengan cara memberikan
perlakuan kepada responden dan melakukan pemeriksaan tekanan darah pada
lansia di Wilayah Kerja Puskesmas Pasar Ikan Kota Bengkulu tahun 2019.
Hasil penelitian diketahui tekanan darah pada lansia sebelum diberikan
rebusan air daun salam yaitu rata-rata tekanan darah sistolik 157,68 mmHg dan
rata-rata tekanan darah diastolik 93,53 mmHg sedangkan tekanan darah pada
lansia sesudah diberikan rebusan air daun salam di Wilayah Kerja Puskesmas
Pasar Ikan Kota Bengkulu tahun 2019 yaitu rata-rata tekanan darah sistolik 147,13
mmHg dan rata-rata tekanan darah diastolik 84,173 mmHg. Hasil analisis bivariat
menunjukkan ada pengaruh terapi rebusan air daun salam terhadap tekanan darah
pada lansia di Wilayah Kerja Puskesmas Pasar Ikan Kota Bengkulu tahun 2019.
Diharapkan bagi penderita hipertensi untuk memilih pengobatan alternatif yang
tepat dan praktis sebagai terapi nonfarmakologi untuk penerunan kadar hipertensi
dengan mengkonsumsi rebusan daun salam.
Kata kunci : Rebusan Air Daun Salam, Tekanan Darah
Detail Information
Item Type |
Essay
|
---|---|
Penulis |
Yuni Triya - Personal Name
|
Student ID |
1526010011
|
Dosen Pembimbing | |
Penguji | |
Kode Prodi PDDIKTI |
14201
|
Edisi | |
Departement |
STiKes Tri Mandiri Sakti Bengkulu
|
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | STiKes Tri Mandiri Sakti Bengkulu : ., 2019 |
Edisi | |
Subyek | |
No Panggil | |
Copyright | |
Doi |